Semua terasa begitu singkat:
kita, usia dan percakapan
kau katakan sesuatu yang tak bisa kuingat;
bersedih untuk sesuatu yang tak bisa kucatat
Sehabis petang kau menjadi pengantar duka;
katamu “kesedihan sudah ada jadwalnya”
kau minta bahagia beranjak dari tidurnya;
mengemasi lalu memulangkannya
Seperti seorang asing diantara lampu-lampu kota;
Kita berdiri mendekap duka
yang sama.
Jakarta, 2017